Los Angeles - Manchester United menuai kemenangan di pertandingan pertama pramusim. The Red Devils memetik kemenangan dengan skor akhir 5-2 atas Los Angeles Galaxy.
Saat menjalani pertandingan di StubHub Center, Minggu (16/7/2017) pagi WIB, Setan Merah tak menurunkan muka-muka barunya pada babak pertama. Di bawah gawang, Jose Mourinho memberikan kepercayaan pada David De Gea.
Phil Jones, Chris Smalling, Antonio Valencia dan Daley Blind dipilih sebagai kuartet lini belakang. Lini tengah diisi oleh Michael Carrick, Marouane Fellaini, dan Ander Herrera. Pos penyerangan ditempati Juan Mata, Jesse Lingard, dan Marcus Rashford.
MU langsung menggebrak dengan gol Rashford pada menit ketiga. Pemain LA Galaxy kurang cermat menguasai bola di sisi kanan pertahanan, yang dicuri oleh Lingard.
Bolanya mengarah ke Rashford, pemain nomor 19 MU itu bisa mengeksekusi bola masuk ke dalam gawang dengan kaki kanan.
MU menggandakan keunggulan pada menit ke-20 lewat Rashford. Kali ini, dia memanfaatkan umpan terobosan dari Juan Mata. Dengan tenang Rashford menceploskan bola dengan sepakan kaku kanan.
Enam menit berselang, MU mencetak gol lagi. Kali ini, Marouane Fellaini yang mencatatkan namanya di papan skor. Fellaini memaksimalkan umpan tarik dari sisi kanan kotak penalti LA Galaxy, bola tendangannya masuk deras ke gawang.
Gol itu menjadi yang terakhir di babak pertama. MU unggul 3-0 saat turun minum.
Mourinho mengganti 11 pemain di lapangan pada babak kedua. Dua pemain baru mereka diturunkan. Romelu Lukaku menggantikan Marcus Rashford, sementara Victor Lindelof mengisi posisi yang ditempati Phil Jones pada babak pertama.
MU menjauh pada menit 67. Henrikh Mkhitaryan yang mencatatkan namanya di papan skor. Anthony Martial menjadi arsiteknya, dengan umpan terobosan terukur. Pemain asal Armenia itu dengan jitu mengarahkan bola masuk ke gawang.
MU kian tak terkejar lima menit berselang, Mereka menambah gol lagi lewat Martial. Tendangan kerasnya meneruskan umpan tarik dari sisi sayap kanan berbuah gol kelima untuk tim asal kota Manchesteritu.
LA Galaxy tak mau patah arang meski sudah kebobolan setengah kodi gol. Giovani dos Santos mencetak ke gawang MU pada menit ke-80. Memanfaatkan umpan terobosan, eks pemain Barcelona itu mengecoh lini belakang MU sebelum menceploskan bola ke dalam gawang.
Delapan menit kemudian, Giovani mencatatkan gol lagi. Dia tanpa sengaja membelokkan bola sundulan rekan setimnya, yang membuat gawang MU kembali bobol. Di sisa pertandingan tak ada gol tambahan, MU menang dengan skor akhir 5-2.
Susunan Pemain
LA Galaxy: Kempin (Rowe 46); Smith, Steres (Romney 46), Arellano (Van Damme 46), Diallo (Cole 46); Garcia (Jones 61), Villarreal (Pedro 46); Jamieson IV (Boateng 46), Mendiola (Giovani 46), Lassiter (Alessandrini 61); McInerney (McBean 46)
MU: De Gea (J. Pereira 46); Valencia (Darmian 46), Jones (Lindelof 46), Smalling (Bailly 46), Blind (Fosu-Mensah 46) (Mitchell 85); Herrera (Tuanzeba 46), Carrick (Pogba 46), Fellaini (46), Lingard (Andreas Pereira 46); Mata (Martial 46), Rashford (Lukaku 46)
Mourinho mengganti 11 pemain di lapangan pada babak kedua. Dua pemain baru mereka diturunkan. Romelu Lukaku menggantikan Marcus Rashford, sementara Victor Lindelof mengisi posisi yang ditempati Phil Jones pada babak pertama.
MU menjauh pada menit 67. Henrikh Mkhitaryan yang mencatatkan namanya di papan skor. Anthony Martial menjadi arsiteknya, dengan umpan terobosan terukur. Pemain asal Armenia itu dengan jitu mengarahkan bola masuk ke gawang.
MU kian tak terkejar lima menit berselang, Mereka menambah gol lagi lewat Martial. Tendangan kerasnya meneruskan umpan tarik dari sisi sayap kanan berbuah gol kelima untuk tim asal kota Manchesteritu.
LA Galaxy tak mau patah arang meski sudah kebobolan setengah kodi gol. Giovani dos Santos mencetak ke gawang MU pada menit ke-80. Memanfaatkan umpan terobosan, eks pemain Barcelona itu mengecoh lini belakang MU sebelum menceploskan bola ke dalam gawang.
Delapan menit kemudian, Giovani mencatatkan gol lagi. Dia tanpa sengaja membelokkan bola sundulan rekan setimnya, yang membuat gawang MU kembali bobol. Di sisa pertandingan tak ada gol tambahan, MU menang dengan skor akhir 5-2.
Susunan Pemain
LA Galaxy: Kempin (Rowe 46); Smith, Steres (Romney 46), Arellano (Van Damme 46), Diallo (Cole 46); Garcia (Jones 61), Villarreal (Pedro 46); Jamieson IV (Boateng 46), Mendiola (Giovani 46), Lassiter (Alessandrini 61); McInerney (McBean 46)
MU: De Gea (J. Pereira 46); Valencia (Darmian 46), Jones (Lindelof 46), Smalling (Bailly 46), Blind (Fosu-Mensah 46) (Mitchell 85); Herrera (Tuanzeba 46), Carrick (Pogba 46), Fellaini (46), Lingard (Andreas Pereira 46); Mata (Martial 46), Rashford (Lukaku 46)
( FAZ/ www.garasigaming.com )